Buku ini terdiri dari 52 artikel yang pendek dan padat. Setiap artikel dimulai dengan satu atau dua ayat Alkitab, diikuti oleh ulasan tentang Injil, dan diakhiri dengan dua pernyataan. Di setiap bab juga ada quote able quote berpusat Injil yang Anda dapat share di Instagram, Facebook, WhatsApp, atau Twitter untuk berbagi berkat ke orang lain.
Pertama, baca seperti biasa sebagaimana Anda membaca buku. Karena 52 bab dalam buku ini relatif singkat, Anda dapat membaca buku ini dalam 52 hari. Kalau tembok Yerusalem yang panjangannya 4 kilometer dapat selesai dibangun dalam waktu 52 hari (Neh. 6:15), buku pendek ini pasti dapat Anda selesaikan membacanya dalam waktu 52 hari!
Kedua, Anda dapat membacanya sebagai bahan renungan atau saat teduh pribadi. Anda dapat mengunyah dengan perlahan menjadi teman ngopi selama 52 minggu. Dua pertanyaan di setiap akhir bab dapat dipakai untuk refleksi pribadi. Catat jawaban Anda di buku ini juga. Coba aplikasi selama seminggu. Lalu catat lagi apa yang Anda pelajari dari keberhasilan atau kegagalan tersebut.
Ketiga, Anda dapat membacanya sebagai materi cell group. Diskusi kelompok kecil dapat dimulai dengan dua pertanyaan yang sama sebagai titik awal. Anda dapat memakai buku ini sebagai materi cell group bagi mereka yang belum atau baru percaya injil (biasa disebut PIPA — Pengkabaran Injil melalui Pemahaman Alkitab). Atau jika cell group Anda adalah cell group para pemimpin, Anda dapat membahas 4 bab sekaligus dalam setiap pertemuan, sehingga buku ini menjadi materi untuk 13 kali pertemuan.